Pencak silat
itu pada dasarnya adalah pembelaan diri dari insan Indonesia yang tujuan
utamanya adalah menghindarkan dan menyelamatkan diri,lingkungan
sekeluarga,masyarakat dan bangsa dari segala malapetaka dalam kehidupan
manusia sesuai dengan daya upaya untuk memperoleh dan mempertahankan
keadaan aman dan damai, bangsa Indonesia mencintai perdamaian, tetapi
terlebih lagi mencintai kemerdekaan,kedaulatannya. Perang sebagai jalan
pemecahan terakhir,hanya dilakukan dalam keadaan terpaksa oleh bangsa
Indonesia. Oleh karena itu,dalam upaya untuk menciptakan dan
mempertahankan keadaan aman dan damai harus selalu diusahakan.
Sekalipun
tidak ada peraturan tertulis pada pencak silat, tetapi ada semacam kode
etik bagi semua pesilat-pesilat, bila berhadapan dengan lawan harus
memperhatikan prinsip-prinsip bela diri pencak silat yang terdiri dari :
a. Seorang pesilat tidak berbuat hal-hal yang dapat mencela Harcela diri sendiri
b. Tidak memancing kericuhan
c. Pembelaan diri merupakan prinsip utama
d. Seorang pesilat tidak mencari musuh
Sesuai
dengan 4 aspek pencak silat Indonesia yaitu : aspek ahlak rohani
(mental spiritual ), aspek beladiri, aspek seni, dan aspek olahraga,
maka fungsi pencak silat adalah untuk seni, untuk pembelaan diri, untuk
pendidikan dan untuk olahraga.
Dan ciri-ciri khas seni pencak silat ialah :
1. Seni pencak silat dapat menggunakan anggota tubuh beserta bagian-bagiannya.
2. Seni pencak silat , dapat diiringi dengan tabuhan-tabuhan, atau tanpa iringan.
3. Dalam setiap gerakan terlihat bentuk hindaran, elakan, tangkisan,serangan, jatuh dan kuncian.
4. Pada umumnya gerakan silat diakhiri dengan cepat dan berupa sambung/sabung.
Istilah
pencak silat merupakan kata majemuk, silat mempunyai arti gerak
beladiri yang sempurna, yang bersumber pada kerohanian yang suci murni
guna keselamatan diri, kesejahteraan bersama untuk menghindarkan diri
dari bencana,segala sesuatu yang merugikan masyarakat.Berdasarkan
ciri-ciri umum pencak silat Indonesia, maka fungsi pencak silat untuk
beladiri adalah :
1. Pencak silat mempergunakan seluruh bagian tubuh dan anggota untuk alat pembelaan diri.
2. Dalam pembelaan diri dapat dilakukan dengan tangan kosong atau dengan senjata.
3. Dalam pembelaan diri benda apapun dapat dijadikan senjata.
Sekian penjelasan tentang Prinsip dan Fungsi Pencak Silat. semoga bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment